Ketahuilah 3 Golongan Yang Berhak Menerima Daging Kurban

PENERBITALQURAN.COM, Ketahuilah 3 Golongan Yang Berhak Menerima Daging Kurban! – Dalam berqurban, agar semakin tenang dan mantap dalam melakukannya. Berikut ini akan rangkuman tentang penyaluran kurban dan siapa saja golongan yang berhak menerima daging tersebut.

Baca Juga : Penerbit Alquran

Inilah 3 Golongan Yang Berhak Menerima Daging Kurban

Lalu, siapakah golongan yang berhak menerima daging qurban? Simak penjelasan di bawah ini.

1. Orang yang Berqurban dan Keluarganya

Orang yang berkurban dan kelurganya dianjurkan untuk makan sebagian daging hewan kurbannya. Hal ini karena Rasulullah SAW pernah makan dari daging hewan kurbannya sendiri.

Seperti dalam hadis riwayat Imam AlBaihaqi mengatakan:

“Rasulullah SAW ketika hari Idul Fitri tidak keluar dulu sebelum makan sesuatu. Ketika Idul Adha tidak makan sesuatu hingga beliau kembali ke rumah. Saat kembali, beliau makan hati dari hewan kurbannya.”

Baca Juga : Fakta-Fakta Qurban Yang Jarang Umat Muslim Ketahui

2. Kerabat, Teman dan Tetangga Sekitar

Dalam kitab Alfiqhul Islami wa Adillatuhu disebutkan, bahwa ulama Hanafiyah dan Hanabilah menganjurkan agar sebagian daging hewan kurban dibagikan kepada kerabat, teman dan tetangga sekitar meskipun mereka kaya.

“Dan menghadiahkan sepertiga daging hewan kurban kepada kerabat dan teman-temannya meskipun mereka kaya.”

3. Orang Fakir dan Miskin

Ulama sepakat bahwa fakir miskin merupakan salah satu penerima daging hewan kurban. Bahkan ulama Hanabilah mengatakan bahwa hukum membagikan sebagian daging hewan kurban kepada fakir miskin adalah wajib.

Hal ini karena Allah SWT memerintahkan untuk memberikan makan kepada orang fakir miskin dari daging hewan kurban, sebagaimana difirmankan dalam dua ayat berikut;

“Makanlah sebagian dari daging kurban dan berikanlah kepada orang fakir.“ (QS. Al Hajj:37)

“Makanlah sebagian dari daging kurban, dan berikanlah kepada orang fakir yang tidak minta-minta, dan orang fakir yang minta-minta.” (QS. Al Hajj:36)

Dua ayat ini dengan jelas Allah memerintahkan agar daging hewan kurban diberikan kepada fakir miskin.

Baca Juga : Penerbit Alquran

Tertarik untuk memesanan alquran custom di Penerbit Jabal? Silahkan buka website kami www.penerbitalquran.com. Selanjutnya, sampaikan kebutuhan pesanan Anda kepada admin kami.

Baca Artikel Lainnya :

penerbit alquran custom
Link Populer

Blog

Katalog

Reseller

Kontak

Penerbit Jabal

Jl. Desa Cipadung No.47, RT.3/RW.4, Cipadung, Kec. Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat 40614

Chat Admin
Halo, Ada yang bisa kami bantu?
Hai, ada pertanyaan seputar Al Quran custom? Chat di sini yaa..